Rabu, 15 Februari 2023

Ide Usaha/Bisnis Rumahan Yang Lagi Trend 2023

Ide Usaha/Bisnis Rumahan Yang Lagi Trend 2023


Kebutuhan pokok sehari-hari mengalami kenaikan harga dari waktu ke waktu, itu artinya kita harus melakukan inovasi dalam membangun usaha termasuk usaha rumahan yang lagi trend.

Apalagi di masa pandemi seperti saat ini apabila bergantung pada satu sumber pemasukan saja tidak akan cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, maka dari itu Anda memerlukan ide dan inovasi usaha rumahan yang lagi 2023 agar dapat untung besar.

Anda akan mendapatkan banyak keuntungan dari menjalani usaha rumahan selain waktu yang lebih fleksibel juga akan meminimalisir modal operasional dan aset.

Tidak perlu lagi mengeluarkan ongkos untuk pergi ke tempat usaha Anda sebab di rumah sendiri Anda bisa langsung mengerjakannya.

Meski mengerjakannya dalam skala kecil atau rumahan, jangan menganggap sepele keuntungan yang akan didapatkan karena bisnis rumahan bisa menjadi bisnis utama yang selanjutnya akan berkembang menjadi bisnis skala besar.

Berbagai jenis usaha rumahan yang lagi trend dari 2021 dan bahkan 2023 dari berbagai bidang mulai dari bisnis kuliner, bisnis online, bisnis freelance, usaha menyediakan jasa dan lainnya.


Tips Sukses Membuka Bisnis Rumahan

Ada pepatah yang tepat untuk menggambarkan keuntungan menjalani usaha rumahan yang lagi trend yaitu “Sekali merengkuh dayung, dua tiga pulau terlampaui”.

Pekerjaan yang dilakukan dalam rumah membuat kita memiliki banyak waktu untuk sang buah hati, atau bersama pasangan kita juga mudah untuk mengatur keperluan usaha lainnya.

Agar yang Anda jalani mendapatkan keuntungan yang maksimal, berikut telah menyiapkan ulasan mengenai tips sukses membuka bisnis rumahan yang telah di rangkum dalam berbagai sumber.

1. Pilih Usaha Sesuai Passion Anda

Passion merupakan gairah besar, semangat, spirit dan ketertarikan seseorang akan suatu hal yang akan membuat orang tersebut tetap bertahan melakukannya meski ada sejuta kendala yang menghadang.

Suatu bidang usaha yang Anda jalani apabila sesuai dengan passion maka Anda akan berusaha memberikan hasil yang terbaik dan maksimal, tidak merasa jenuh atau bosan.

Berhati-hatilah memilih bidang usaha, sebab usaha tersebut kita harapkan tidak hanya bertahan dalam satu dua bulan saja akan tetapi berkelanjutan.

Orang yang memiliki passion pada bidang kuliner akan tetap bertahan pada pilihannya dan selalu mengasah kemampuannya untuk memproduksi makanan usahanya lebih baik lagi.

Maka dari itu, sebaiknya pilih bidang usaha yang sesuai dengan passion Anda.

2. Melakukan Perencanaan Biaya atau Budgeting

Setiap usaha yang akan hendak dijalani memerlukan biaya meskipun itu usaha online, pastinya akan membutuhkan modal internet.

Lakukan perencanaan anggaran yang ingin Anda keluarkan untuk memulai usaha sesuai kemampuan Anda, apakah usaha tersebut di bawah Rp 1Juta, Rp3-5 juta, Rp10 juta atau seterusnya.

Anda mesti mempertimbangkan perencanaan biaya dalam merancang sebuah usaha, agar dapat memperkirakan skala, perputaran uang, balik modal dan evaluasi usaha Anda.

3. Tentukan Keunikan Produk Anda

Tips sukses berikutnya dalam usaha rumahan yang lagi trend adalah menjadi berbeda dari produk orang lain.

Mengapa hal ini penting untuk Anda lakukan agar tidak membuat pembeli kebingungan memilih antara produk berbeda merek tapi keunggulannya sama.

Tidak ada salahnya bagi Anda untuk menawarkan keuntungan dari keunikan yang ada di produk Anda.

Keunikan tersebut dapat di hasilkan dari nilai suatu barang, maka buatlah keunikan pada produk usaha rumahan yang lagi trend.

4. Terapkan Strategi Pemasaran yang Tepat

Mungkin saja usaha rumahan yang lagi trend Anda jalani tidak berdekatan dengan industri lainnya dan ini akan menguntungkan Anda.

Terapkan promosi dan pemasaran produk Anda kepada banyak khalayak agar mereka mengetahui usaha apa yang sedang Anda jalani saat ini.

Karena jenis bisnis yang Anda jalani merupakan usaha rumahan Anda bisa memulainya dari promosi mulut ke mulut ketika ada acara arisan keluarga, reunian, kumpul bersama rekan untuk sarana promosi.

Gunakan juga media sosial mulai dari Facebook, Instagram, Twitter, TikTok, YouTube untuk mempromosikan usaha Anda lebih luas lagi.

Perhatikan waktu yang tepat untuk mulai membagikan konten promosi Anda agar calon pembeli dapat melihat dan mengaksesnya ketika menggunakan gadget.

5. Pelayanan Maksimal untuk Pelanggan

Anggaplah para calon pembeli yang mendatangi usaha Anda memiliki pengalaman yang luas dalam membeli produk.

Berikan pelayanan terbaik mulai dari sikap yang kita tampilkan seperti ramah, sopan, cepat menjawab ketika ada yang bertanya dan lainnya.

Dengan begitu ketika mereka selesai berbelanja produk dalam usaha rumahan yang lagi trend akan merasa puas dan ingin melakukan pemesanan berikutnya.

Tips ini terbilang ampuh untuk mendatangkan kesuksesan dalam usaha Anda mengingat para pelanggan juga dapat menceritakan pengalamannya kepada orang terdekatnya.




Ragam Usaha Rumahan yang Lagi Trend 2023


1. Jadi Agen PPOB, Jual Kuota Internet dan Pulsa

Di zaman yang canggih seperti saat ini, hampir setiap orang akan membutuhkan pulsa dan kuota internet untuk mengakses komunikasi dan aktivitasnya sehari-hari.

Mulai dari rapat sekolahan, kantoran, bahkan mencari hiburan juga dilakukan dalam hp yang memerlukan modal koneksi internet.

Pada daerah perkotaan, kebutuhan terhadap listrik dan air menjadi prioritas utama dalam menjalankan kehidupan sehari-hari apalagi selama masa pandemi seperti saat ini yang berada di rumah saja.

Anda bisa mendaftar dan mempersiapkan modal usaha untuk menjadi agen jasa pembayaran PPOB, kemudian melayani pembeli yang ingin melakukan transaksi beli kuota internet dan pulsa melalui platform contohnya Evermos.

Tips Suksesnya:

Berikan pelayanan yang terbaik, dan catat dalam pembukuan agar pelanggan dapat membayar sesuai tanggal jatuh tempo.

Tarif Agen PPOB:

Untuk keuntungannya, dalam puluhan dan ratusan transaksi akan capai ratusan hingga jutaan rupiah.

2. Jasa MUA menjadi usaha yang lagi trend

Punya keterampilan merias wajah menjadi kian cantik? Manfaatkan bakat dan hobi Anda tersebut untuk menjadi ladang usaha rumahan yang lagi trend 2023.

Jasa Make Up Artist (MUA) menjadi jasa yang dibutuhkan saat ini mengingat banyaknya momen atau rangkaian acara yang membutuhkan para wanita untuk berdandan.

Acara seperti pernikahan, pesta, wisuda, menjadi sarana bagi Anda yang ingin mengembangkan keahlian merias wajah.

Tips Suksesnya:

Buatlah riasan yang terbaik dengan menggunakan peralatan riasan yang mumpuni, persiapkan perlengkapan rias sebagai modal investasi.

Tarif Jasa MUA:

Mulai dari ratusan ribu hingga puluhan jutaan rupiah, tergantung dari tingkat keahlian Anda dan perhitungan modal investasi.

3.  Produk Kerajinan Tangan

Hasil kerajinan tangan ternyata dapat Anda manfaatkan untuk menciptakan produk yang berguna dan bersifat jangka panjang.

Misalnya membuat produk dari olahan serat menjadi kalung masker, gelang, keset, atau keranjang, pot tanaman dan berbagai produk inovatif lainnya.

Jualkan produk kerajinan tangan Anda dengan lakukan promosi dari berbagai media.

Tips Suksesnya:

Asah terus kreativitas Anda dan buatlah produk yang bernilai tinggi agar lebih menguntungkan.

Tarif Produk Kerajinan Tangan:

Tergantung dari modal bahan baku yang dikeluarkan dapat bernilai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah.

4. Jasa Privat Online

Usaha rumahan yang lagi trend selanjutnya adalah jasa privat berbasis digital.

Kita tahu saat ini ada banyak platform yang dapat kita manfaatkan untuk menghasilkan lahan uang, seperti Google Meet, Zoom, Brainly, Ruang Guru, Udemy dan lainnya.

Ada begitu banyak orangtua yang ingin menghadirkan guru privat agar pendidikan sang anak tidak terbengkalai, buatlah ringkasan materi dan kurikulum yang tepat sesuai kondisi dan kebutuhan sang anak.

Tips Suksesnya:

Buatlah kurikulum pembelajaran yang menarik, tidak membosankan tetapi edukatif.

Anda bisa buat konten presentasi dan materi berupa video atraktif.

Tarif Jasa Les Privat Online:

Mulai dari puluhan hingga ratusan ribu, tergantung dengan kebutuhan dan segmentasi pendidikan.

5. Jasa Garmen Rumahan

Usaha garmen rumahan dapat menjadi usaha rumahan yang lagi trend mengingat ada begitu banyak permintaan tinggi terhadap produk garmen contohnya masker kain.

Industri kecil seperti garmen rumahan dapat dilakukan dalam modal yang kecil dengan menerapkan sistem pre-order agar meminimalisir risiko.

Beberapa produk lain seperti masker kain, masker medis, hingga pakaian dapat menjadi alternatif produk Anda.

Tips Suksesnya:

Lakukan inovasi dalam produk untuk menonjolkan keunikan dari produk yang Anda buat, selain itu lakukan promosi dalam berbagai media untuk menarik pelanggan membeli produk Anda.

Anda juga perlu mencari supplier bahan baku dengan harga yang terjangkau namun tetap berkualitas.

Tarif Produk Garmen Rumahan:

Tergantung dari modal awal yang diperlukan untuk bahan baku, jika produk berupa masker kain Anda jual dalam ratusan pcs maka keuntungan yang didapat dari puluhan ribu hingga ratusan ribu. 

6. Katering Makanan Sehat

Apakah Anda tahu brand katering sehat Yellow Fit Kitchen? Usaha rumahan yang lagi trend saat ini jatuh kepada usaha katering sehat.

Kesadaran masyarakat untuk mengatur pola hidup lebih sehat dengan mencari katering sehat yang mempertimbangkan gizi juga rendah lemak sehingga tetap bisa makan enak tanpa khawatir obesitas.

Usaha katering sehat juga menawarkan berbagai menu sehat yang dapat pelanggan pilih sebagai makanan sehat.

Tips Suksesnya:

Mencari bahan baku yang murah dan berkualitas penting untuk dilakukan agar tidak boros, perhatikan kualitas dan rasa makanan agar sempurna.

Tarif Katering Makanan Sehat:

Mulai dari ratusan ribu untuk per menu, hingga puluhan juta bisa Anda raup dari bisnis tersebut.

7. Laundry Kiloan

Kebutuhan akan mencuci pakaian terkadang sulit untuk diatasi sebagian orang karena keterbatasan waktu atau peralatan.

Usaha laundry kiloan dapat menjadi usaha rumahan yang lagi trend dan tidak ada matinya sebab selalu ada yang membutuhkannya terutama anak kos-kosan.

Setelah pelanggan menitipkan cuciannya kepada usaha laundry kiloan Anda, kemudian Anda dapat memproses pakaian tersebut menjadi bersih kembali dan melakukan antar jemput kepada rumah pelanggan.

Tips Suksesnya:

Berikan pelayanan yang maksimal sehingga para pelanggan mau melakukan kembali pesanan ulang.

Tarif Jasa Laundry Kiloan:

Tergantung dari berapa potong atau kilogram baju yang hendak dicuci, dalam satu pelanggan bisa puluhan ribu hingga ratusan ribu.

8. Reseller dan Dropshipper

Sebagai bisnis yang cukup potensial di masa kini, usaha reseller dan dropshipper memberikan banyak keuntungan bagi pelaku bisnis.

Bahkan Anda bisa melakukannya tanpa modal, hanya perlu hp dan kuota internet saja sudah bisa memesan produk yang pelanggan inginkan dan tidak perlu repot melakukan hal operasional lainnya.

Berbagai jenis barang kebutuhan sehari-hari dapat Anda tawarkan kepada para pelanggan mulai dari pakaian wanita dan pria, pakaian anak-anak, peralatan ibadah, peralatan rumah tangga, peralatan memasak, gadget, aksesoris, produk makanan dan minuman, produk kecantikan, produk kesehatan dan lainnya.

Tips Suksesnya:

Anda bisa bergabung melalui platform Evermos yang siap melayani kebutuhan konsumen setiap harinya dengan pengiriman yang cepat, berikan pelayanan yang maksimal serta buatlah USP (Unique Selling Point).


Tarif Jasa Reseller dan Dropshipper:

Penghasilan yang Anda dapatkan tergantung dari komisi produk, dalam sehari dengan lusinan produk capai ratusan ribu hingga jutaan rupiah per bulannya.

9. Jual Buket Hadiah

Pemberian hadiah pada momen tertentu tengah menjadi usaha rumahan yang lagi trend karena banyak peminatnya.

Setiap waktunya selalu ada musim dan momen-momen tertentu yang bisa kita rayakan bersama orang terdekat.

Misalnya saat wisuda, saat nikahan, saat acara penting dengan memberikan hadiah tertentu membuat hubungan semakin erat.

Tidak hanya melulu rangkaian bunga saja, kini buket sudah bermacam-macam seperti buket coklat, buket snack, buket bunga, skincare dan buket uang.

Tips Suksesnya: 

Rangkai buket semenarik mungkin dan kreasikan sebagai katalog buket Anda yang akan selanjutnya jadi ajang promosi.

Promosikan kepada orang terdekat Anda juga melalui media sosial untuk menarik perhatian konsumen dalam jangkauan lebih luas.

Tarif Produk Buket Hadiah:

Keuntungan yang Anda dapatkan dari menjual buket hadiah mulai dari puluhan ribu satu paketnya hingga capai jutaan per bulannya.

10. Jual Cemilan

Rekomendasi usaha rumahan yang lagi trend berikutnya ialah jualan cemilan.

Anda tidak memerlukan modal yang besar untuk memulainya, dan gunakan peralatan yang sudah ada di rumah.

Jika Anda tidak mau repot membuatnya, dapat bekerjasama dengan distributor yang menjual camilan sebagai reseller.

Camilan seperti kerupuk, keripik, dengan varian rasa manis dan asin menjadi camilan yang banyak disukai oleh orang-orang.

Tips Suksesnya:

Lakukan pemasaran produk dan buatlah katalog yang menarik dan tawarkan pada kegiatan tertentu agar banyak yang ingin membeli produk Anda.

Tarif Jual Produk Cemilan:

Mulai dari puluhan ribu hingga beromset puluhan juta rupiah apabila sudah konsisten di tekuni.

11. Jasa Jahit Baju

Keterampilan menjahit tidak semua bisa dimiliki oleh setiap orang, namun sebagai kebutuhan sehari-hari mereka akan memerlukannya.

Jasa jahit baju dapat menjadi ide usaha rumahan kreatif dalam industri skala kecil jika ditekuni dengan baik akan mencapai omset yang menggiurkan.

Tidak hanya melayani pembeli untuk jasa jahit baju saja, akan tetapi Anda bisa mengembangkan bisnis tersebut menjadi butik sendiri.

Tips Suksesnya:

Tepati tenggat waktu yang ditentukan sesuai kesepakatan agar pelanggan Anda merasa puas dengan jasa yang Anda tawarkan, dengan memberikan harga yang terjangkau.

Tarif Jasa Jahit Baju:

Mulai dari puluhan ribu hingga ratusan ribu, Anda sudah bisa meraup keuntungan.

12. Jualan Sembako

Hampir setiap keluarga membutuhkan kebutuhan pokok seperti sembako atau sembilan bahan pokok.

Ide bisnis rumahan ini menyediakan aneka bahan sembako mulai dari minyak, gula, beras, kecap, dan lainnya untuk semua orang.

Anda juga dapat menjadi supplier produk sembako untuk mendapatkan keuntungan yang lebih besar lagi dan bekerjasama dengan produsen sembako.

Tips Suksesnya:

Jualkan sembako dengan sistem pre-order untuk meminimalisir kerugian, pasarkan luas melalui toko kelontong, toko grosir dan lainnya.

Tarif Jualan Sembako:

Untuk keuntungannya, pengusaha sembako mendapatkan ratusan hingga jutaan rupiah dari usaha sembako yang berhasil.

13. Jasa Cuci Sepatu

Usaha rumahan yang lagi trend dan cocok dikerjakan mulai dari kalangan usia muda adalah jasa cuci sepatu.

Tak perlu membutuhkan modal yang cukup besar, berbekal dasar pengetahuan mencuci sepatu dan peralatan lainnya sudah bisa menjalankan bisnis jasa cuci sepatu.

Tawaran jasa tersebut dari waktu ke waktu juga mengalami peningkatan, sehingga cocok dikerjakan saat di rumah.

Tips Suksesnya:

Berikan pelayanan yang terbaik, dengan harga terjangkau, lakukan juga sistem jemput bola ke rumah-rumah pelanggan untuk mendapatkan kepercayaan dan keuntungan lebih dari pelanggan.

Tarif Jasa Cuci Sepatu:

Untuk harga sepasang sepatu mulai puluhan ribu hingga jutaan untuk puluhan pasang sepatu yang Anda cuci.

14. Membuka Thrift Shop

Bisnis fashion menjadi bisnis yang tidak habisnya karena akan mengalami trend perkembangan dari waktu ke waktu.

Manfaatkan hal tersebut sebagai lahan bisnis untuk membuka thrift shop atau menjual kembali baju-baju impor yang masih layak pakai untuk dapat keuntungan sebanyak-banyaknya.

Baju dengan merek Supreme, Bape, Vans, Off-White menjadi pilihan yang menggiurkan bagi banyak orang untuk membelinya.

Tips Suksesnya:

Buatlah katalog produk dan lakukan pemasaran dalam berbagai media terutama media sosial.

Tarif Produk Thrift Shop:

Setiap pakaian yang Anda jual memiliki keuntungan puluhan ribu rupiah, jika terjual sebanyak ratusan dan ribuan Anda akan mendapat omset hingga puluhan juta rupiah.

15. Jasa Penerjemah

Bagi Anda yang memiliki keahlian dalam bidang bahasa asing, Anda dapat menyediakan jasa penerjemah kepada banyak orang sebagai usaha rumahan yang lagi trend.

Tak perlu repot mengeluarkan ongkos, cukup modal internet dan daftar ke platform tertentu Anda akan mendapat tawaran dari klien untuk mengerjakan proyek menerjemahkan.

Dengan begitu, Anda bisa meraup keuntungan sebanyak-banyaknya hanya di rumah saja.

Tips Suksesnya:

Buatlah portofolio yang menarik dan meyakinkan sehingga klien tertarik untuk bekerjasama dengan Anda.

Tarif Jasa Penerjemah:

Tergantung dari besar kecil proyeknya, jika proyek tersebut merupakan makalah Anda bisa mendapatkan keuntungan ratusan hingga jutaan rupiah.


16. Menjadi Agen Frozen Food

Semua orang sekarang ingin segala hal yang serbapraktis dan mudah. Tak terkecuali urusan makanan, ada kalanya kita pasti merasa malas atau tidak mood untuk memasak makanan yang terbilang ribet.

Salah satu solusinya tentu saja frozen food, yang bisa disimpan lama di freezer dan tinggal goreng atau rebus saat Anda ingin mengonsumsinya. Tentu saja Anda juga bisa memanfaatkan peluang untuk memulai usaha rumahan yang satu ini.

Banyak pabrikan saat ini yang menyediakan kemitraan untuk menjadi reseller, misalnya saja produsen nugget Fiesta. Mereka menyediakan kemitraan bagi siapa saja yang ingin menjadi agen produk mereka.

Caranya juga cukup mudah, yaitu tinggal mengunjungi website mereka lalu mendaftar untuk menjadi agen.

Demikian artikel mengenai “Ide Usaha/Bisnis Rumahan Yang Lagi Trend 2023” semoga dapat bermanfaat bagi Anda sekaligus menginspirasi Anda.
Sebarkan juga kepada orang terdekat Anda yang membutuhkannya dengan membagikan link artikel berikut.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar